Halaman

Sabtu, 12 November 2011

3 Bugatti Edisi Istimewa Terbang ke Dubai

Tiga Bugatti Veyron 16.4 Grand Sport diterbangkan ke Dubai untuk dipamerkan dalam Dubai International Motor Show 2011 yang berlangsung pada 10-14 November 2011. Ketiga varian mobil sport dengan atap buka-tutup ini merupakan edisi spesial dengan tatanan eksterior dan interior khusus.


Seperti disampaikan dalam rilis Bugatti via "autoblog", mobil-mobil tersebut merupakan bagian dari 105 desain yang disediakan, dari total 150 desain yang ada. Seperti diberitakan juga, sudah 45 unit desain khusus terjual di seluruh dunia.

Tiga Bugatti Veyron Grand Sport tersebut memiliki warna kuning-hitam, dipadukan dengan velg hitam dan warna interior senada sama bodi. Dua lainnya, berkelir biru dan hijau berbahan serat karbon. Keistimewannya, yang biru punya side skirt aluminium dan interior berwarna jeruk oranye, sedang Grand Sport hijau punya interior keabuan dan cenderung lebih gelap, serta dipadu sisi samping aluminium.

Produk Perancis hasil kolaborasi dengan Volkswagen yang punya kecepatan maksimal 408.00 km per jam (tetapi dibatasi saat atap dibuka) ini akan dipasarkan dengan harga 2,15 juta dollar AS (Rp 19,2 miliar) untuk yang berwarna kuning, dan 2,37 juta dollar AS (Rp 21,2 miliar) untuk dua varian serat karbon. (Dimas)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar